Selasa, 06 Oktober 2015


Membuat Gambar dari cetakan/penampang berasal dari pelepah pisang,daun-daunan dan lain-lain

A. alat dan bahan :
- pelepah pisang, daun pisang
-cat air/pewarna
-pisau/cutter
-buku gambar A4 (yang saya gunakan)

B. cara membuat
1. potong pelepah pisang sesuai keinginan
2. campur pewarna dengan air
3. celupkan bagian pelepah pisang yang ingin dicap kan di kertas ke dalam pewarna
4. cap kan pelepah tersebut ke media/kertas gambar
5. angkat dan tunggu hingga kering


hasilnya seperti gambar dibawah ini, yang saya buat bertema kan pohon Bambu, hehe maaf kalau hasil nya kurang jelas dan jelek,,, soal nya baru buat pertama kali...
 

Gambar Sablon sederhana
gambar ini saya buat dengan cara :

1. membuat pola terlebih dahulu di kertas gambar
2. kemudian saya potong menurut pola yang sudah saya buat
3. lalu saya mulai meletakan pola tersebut diatas media/kertas gambar
4. saya tuang cat/pewarna secara perlahan dan merata
5. setelah itu saya tunggu beberapa menit hingga kering
6. kemudian cetakan saya angkat dan beginilah hasil nya...hehe

Teknik menggambar dengan cara Tarikan Benang


Bahan dan alat yang diperlukan: benang, pewarna, kertas HVS/gambar,
Prosedur:
  1. Siapkan adonan pewarna
  2. benang 30-40 cm. Celupkan sebagian besar benang tersebut pada larutan pewarna. Benang sebaiknya diperas dahulu
  3. Letakkan benang tersebut pada kertas yang sudah diletakkan di atas alas koran. Apakah letak benang mau diatur atau bebas bergantung pembuat. Ujung benang yang tidak terkena warna, harus ada di luar bidang kertas.
  4. Lipatlah kertas tadi di tengah-tengah
  5. Tekan kertas dengan salah satu telapak tangan, tariklah benang sampai keluar dari lipatan kertas.
  6. Buka lipatan kertas.
  7. Untuk menghasilkan beberapa bentuk dalam satu bidang gambar/ kertas, lakukan kegiatan yang sama seperti di atas. 
berikut adalah hasil gambar dari yang saya coba terapkan...saya menggunakan kertas gambar A4..


Senin, 05 Oktober 2015

TEKNIK MENGGAMBAR "Inkblot"

Alat dan Bahan :
  • Kertas gambar
  • Cat warna


Langkah- Langkah Membuat :

  1. Siapkan kertas gambar, dilipat
  2. Buka lipatan,  teteskan cat warna beberapa warna
  3. Tutuplah lipatan , tepuk-tepuk dan biarkan sebentar
  4. Bukalah lipatan
ini hasil yang saya buat...hehe baru belajar makanya belum jelas.

MENGGAMBAR DENGAN TEKNIK TIUPAN

Alat dan Bahan :
  1. Kertas gambar
  2. Cat warna
  3. Sedotan minuman


Langkah- Langkah Membuat :

  1. Siapkan kertas gambar
  2. Siapkan cat warna
  3. Teteskan beberapa warna yang diinginkan pada kertas
  4. Kemudian tiup kesegala arah yang diingikan menggunakan sedotan minuman
  5. Lakukan langkah tersebut sampai warna yang diinginkan
  6. Biarkan kering
  7. Lukisan ekspresi dengan teknik sedotan telah selesai
ini percobaan yang telah saya lakukan dan hasilnya..bisa dilihat